Persiapan Pilkada, Megawati: Kader PDIP Turun ke Akar Rumput

Persiapan Pilkada, Megawati: Kader PDIP Turun ke Akar Rumput

Fajarasia.id – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri meminta para kadernya untuk turun ke akar rumput. Hal itu demi persiapan Pilkada Serenrak 2024.

Demikian disampaikan Megawati saat memberi pengarahan di penutupan Rakernas V PDIP. Tepatnya di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Minggu (26/5/2024).

“Hal terbaik saat ini adalah turun ke akar rumput untuk persiapan Pilkada. Digalang rakyat, dikasih pengetahuan,” kata Megawati, menegaskan.

Selanjutnya, Megawati meminta jangan ada kader yang menggampangkan rakyat dengan memberikan uang untuk mendapatkan suara. Sebab, ia tidak mau menggunakan cara tidak baik demi membeli suara rakyat.

Untuk itu, Megawati mengungkapkan, agar rakyat tidak tergiur dengan adanya iming-iming uang di dalam amplop. Karena tidak jarang mereka yang hendak membeli suara rakyat dengan amplop kerap berbohong.

“Jangan tergiur lagi, ternyata isinya bukan satu juta, cuma 300 ribu. Siapa suruh terima, mata duitan, kesal aku melihatnya dibohongi begitu,” ucap Megawati.

Sikapnya yang menolak gaya berpolitik dengan uang, menurut Megawati, dirinya kerap dijuluki ratu preman oleh rekan-rekan politisi. “Mungkin tampang ku kan cantik, pintar, seperti baik hati, ratunya PDIP, ehh tapi ya aku ratu preman,” ucap Megawati.***

Pos terkait