Fajarasia.id – DPR RI akan menggelar rapat paripurna pembukaan masa persidangan IV tahun sidang 2023-2024. Agenda tersebut menjadi rapat paripurna DPR yang pertama pasca-Pemilu 2024.
Dalam surat undangan rapat paripurna diterima Redaksi, Senin (4/3/2024), rapat akan digelar di ruang rapat paripurna, Gedung Nusantara II MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3) pukul 09.30 WIB.
Rapat paripurna pembukaan masa sidang ini berisi dua agenda. Salah satunya, rapat mengagendakan pidato Ketua DPR Puan Maharani.
Selain itu juga akan ada pelantikan Pengganti Antarwaktu Anggota DPR RI dan MPR RI sisa masa jabatan tahun 2019-2024.
Diketahui, DPR telah melakukan reses selama kurang lebih satu bulan. Masa reses tersebut berlangsung sejak Rabu (7/2) hingga Senin (4/3).
Adapun agenda rapat paripurna DPR hari ini, yakni:
Pidato Ketua DPR RI pada Penutupan Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2023-2024
(Dilanjutkan dengan Pelantikan Pengganti Antarwaktu Anggota DPR RI dan MPR RI sisa masa jabatan tahun 2019-2024).***