Kemendikdasmen Siapkan Coding dan AI sebagai Pelajaran Baru

Kemendikdasmen Siapkan Coding dan AI sebagai Pelajaran Baru

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) menyiapkan mata pelajaran pilihan baru untuk siswa SD dan SMP. Mata pelajaran (mapel) tersebut yakni coding dan artificial intelligence (AI).

Mendikdasmen Abdul Mu’ti mengatakan, kehadiran dua mapel itu bagian dari digitalisasi pendidikan. Sekaligus merupakan program unggulan Presiden Prabowo Subianto.

“Coding dan AI itu adalah keterampilan yang berkaitan dengan tuntutan dalam banyak hal. Utamanya, menyangkut dunia digital di masa sekarang dan masa yang akan datang,” kata Mu’ti dalam keterangannya, dikutip Selasa (14/1/2025).

Menurutnya, ada banyak hal yang dapat dikembangkan dari mapel coding dan AI. Di antaranya, kemampuan berpikir kritis, kreativitas, dan kolaborasi.

“Kemudian, adalah berbagai hal yang menyangkut bagaimana kesiapan-kesiapan dari para murid ini. Sehingga mereka tidak hanya memiliki sertifikat sebagai murid yang menamatkan jenjang pendidikan tertentu,” katanya, menegaskan.

Ia meyakini, mapel coding dan AI dapat memicu keterampilan-keterampilan para siswa. Ia berharap, siswa dapat mengembangkan diri di luar hal yang sifatnya akademik sekaligus membantu mereka di dunia kerja.

“Saat ini kami sedang siapkan sekarang adalah perangkat lunaknya yaitu kurikulumnya. Untuk perangkat kerasnya disesuaikan dengan kemampuan masing-masing satuan pendidikan,” kata Mu’ti.

Selain itu, pihaknya juga sedang menyiapkan kesiapan guru. Dalam hal ini, melakukan pelatihan bagi guru mapel coding dan AI.

“Kami lebih fokus pada penyediaan sumber daya manusianya, termasuk pelatihan gurunya. Sedangkan, untuk peralatannya, mungkin bisa disiapkan sendiri oleh masing-masing satuan pendidikan,” ujarnya.****

Pos terkait