Dewan Etik Nilai Wajar Dorongan Munaslub Pencopotan Airlangga oleh Senior Golkar

Dewan Etik Nilai Wajar Dorongan Munaslub Pencopotan Airlangga oleh Senior Golkar

Fajarasia.id – Ketua Dewan Etik Partai Golkar Mohammad Hatta mengatakan, pihaknya menganggap wajar wacana Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang digulirkan oleh para politisi senior Golkar.

Padahal, agendanya adalah pencopotan Airlangga dari kursi Ketua Umum (Ketum) Golkar.

Hatta menyebut bahwa Dewan Etik Golkar memahami wacana Munaslub tersebut usai mendapat penjelasan dari Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Sentral Organisasi Karyawan Swadiri (Soksi) Lawrence TP Siburian.

Untuk diketahui, Lawrence dipanggil oleh Dewan Etik Golkar untuk dimintai klarifikasi terkait dorongan Munaslub pada Senin (17/7/2023).

Terhadap Lawrence dimintai klarifikasi secara tertutup selama kurang lebih tiga jam. ”

Tadi saudara Lawrence pada kita memberikan penjelasan latar belakangnya. Jadi kita melihat itu wajar.

Lawrence itu adalah salah satu kader partai, senior partai di sini. Dan tadi dia kooperatif.

Alhamdulillah juga menerima bagian-bagian yang kita sampaikan. Bagian lainnya kami tidak bisa ungkap di sini karena itu wilayah internal kita,” ujar Hatta di Kantor DPP Golkar, Senin.

Hanya saja, Hatta mengingatkan bahwa menggulirkan Munaslub di Golkar ada forum serta mekanismenya.

Ia kemudian memaparkan, di pengurus pusat Golkar, ada berbagai macam rapat Mulai dari pleno, rapat harian, rapat bidang-bidang, rakernas, hingga munaslub.

Oleh karena itu, Hatta mempertanyakan Lawrence dkk yang membawa wacana Munaslub Golkar ke publik.

“Jadi membawa wacana Munaslub ke ruang publik menjadi pertanyaan, maksudnya apa?” katanya.

Sementara itu, Hatta mengatakan Dewan Etik Partai Golkar memanggil politikus Golkar lain yang juga mendorong isu Munaslub pencopotan Airlangga Hatta mengungkapkan, anggota Dewan Pakar Golkar Ridwan Hisjam dipanggil untuk dimintai klarifikasi besok.

“Mengundang, mengundang klarifikasi,” ujar Hatta.

Dorongan awal munaslub Sebelumnya, sejumlah politisi senior Partai Golkar mendorong Munaslub untuk mengganti Ketua Umum Airlangga Hartanto.

Sejumlah politisi itu mengatasnamakan diri mereka eksponen pendiri Partai Golkar yang diprakarasai Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Soksi Lawrence TP Siburian, Anggota Dewan Pakar Golkar Ridwan Hisjam, dan politikus senior Golkar Zainal Bintang.

Ketiganya bersama sekitar 10 kader Partai Golkar menggelar konferensi pers di Hotel Sultan, Jakarta pada 12 Juli 2023.

Lawrence mengatakan, diadakannya pernyataan sikap ini karena tidak jelasnya arah Golkar menjelang Pemilu 2024.

Ia menilai, hanya Partai Amanat Nasional (PAN) yang berpeluang berkoalisi dengan Golkar.

“Kami sudah tahu kok, tinggal PAN yang bisa berkoalisi. (Elektabilitas) PAN punya 7 persen, Golkar punya 14 persen, kalau digabung 21 persen,” kata Lawrence.

“Kalau bergabung, maju pasti kalah. Pasti kalah. Sejuta persen pasti kalah,” ujar dia.

Lawrence juga mengatakan, Airlangga yang dipilih sebagai bakal calon presiden Golkar untuk Pemilu 2024, tak kunjung bergerak.

Oleh karena itu, eksponen pendiri Partai Golkar mendorong agar segera dilakukan Rapimnas, lalu Munaslub.

“Menggantikan Pak Airlangga dari Ketua Umum Partai Golkar untuk kebesaran dan kemajuan Partai Golkar,” kata Lawrence.

Dalam konferensi pers itu, Lawrence secara simbolis juga menyerahkan surat terbuka eksponen pendiri Golkar kepada Ridwan Hisjam untuk diteruskan ke DPP Golkar.***

Pos terkait