Spanyol Terus Usulkan Pengakuan Negara Palestina

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez
Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez

Fajarasia.id – Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengatakan bahwa dirinya akan mengusulkan pengakuan negara Palestina pada 2027. Ini kepada majelis rendah parlemen Spanyol.

“Kami akan melakukannya karena keyakinan moral, karena ini adalah tindakan yang adil. Tetapi juga karena ini satu-satunya cara agar dua negara Israel dan Palestina bisa hidup bersama dan berdampingan dalam perdamaian dan keamanan,” kata Pedro seperti dikutip dari Media Anadolu, Pada Senin (11/3/2024).

Sanchez berjanji akan mendorong Kongres Deputi. Ini untuk mengakui negara Palestina sebelum tahun itu.

Sejak konflik Gaza meletus pada 7 Oktober 2023, Spanyol menjadi negara Eropa paling menonjol. Lantaran memperlihatkan dukungan paling kuat kepada Palestina.

Sanchez mengatakan pada November 2023 lalu Spanyol bisa mengakui negara Palestina secara sepihak. Bahkan jika Uni Eropa tidak setuju.

Israel telah melancarkan serangan balasan habis-habisan di Gaza. Sejak kelompok perlawanan Palestina Hamas melakukan serangan lintas batas pada 7 Oktober 2023.

Serangan-serangan Israel itu telah menewaskan lebih dari 30.900 orang dan melukai lebih dari 72.500 lainnya. Ini di tengah kehancuran massal dan kekurangan bahan kebutuhan pokok.

Israel juga melakukan blokade yang melumpuhkan wilayah kantong Palestina itu. Sekitar 85 persen warga Gaza terpaksa mengungsi akibat serangan Israel dan 60 persen infrastruktur di wilayah tersebut telah rusak atau hancur.****

Pos terkait