Fajarasia.id – Pihak kepolisian memastikan pihaknya telah menyiapkan pengamanan dalam perhelatan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
“Pada prinsipnya setiap kegiatan masyarakat akan kita lakukan pengamanan,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan kepada awak media, Jakarta, Jumat (10/3/2023).
Menurut Ramadhan, Polri sudah mengambil langkah pengamanan. Mengingat, Piala Dunia U-20 merupakan agenda Internasional ya.
“Polri pasti melakukan pengamanan baik itu agenda kegiatan nasional, apalagi ini merupakan kegiatan agenda Internasional,” pungkasnya.
Diketahui, Piala Dunia U-20 2023 akan digelar di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni mendatang.***