Polisi Imbau Demo ‘Indonesia Gelap’ Bubar, Massa BEM Malah Anarkis Lempar Botol ke Petugas

Polisi Imbau Demo 'Indonesia Gelap' Bubar, Massa BEM Malah Anarkis Lempar Botol ke Petugas

Fajarasia.id – Polisi mengimbau massa Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) dalam demo ‘Indonesia Gelap’ membubarkan diri. Massa tetap bertahan dan mulai melempar botol air mineral ke arah petugas di balik barier pembatas.

Pantauan di lokasi, Patung Kuda, Jakarta Pusat, Senin (17/2/2025), massa aksi mulai diimbau bubar pukul 18.05 WIB. Imbauan diserukan polisi dari mobil komando kepolisian dengan pengeras suara.

Namun massa aksi tetap bertahan dan mulai berkumpul di dekat barier pembatas.

“Kami imbau untuk massa aksi bisa bubar dengan tertib. Untuk yang berada di mobil komando agar bisa menginstruksikan meninggalkan lokasi,” seru polisi lewat pengeras suara.

“Kami imbau agar tidak melempar apapun ke arah petugas, tidak menunjuk-nunjuk,” sambungnya.

Orator di atas mobil komando pun menimpali ucapan petugas. Mereka bersikukuh untuk tetap di lokasi.

“Aturan dari mana kami tidak boleh nunjuk-nunjuk?” ucap orator.

Memasuki pukul 18.17 WIB, orator pun meminta massa aksi agar diam sejenak. Dia ingin semua massa aksi menghormati azan Magrib, muazin di mobil komando pun mengumandangkan azan.

“Karena sudah masuk waktu magrib, mari kita hormati dan lakukan kewajiban kita dahulu, sepakat?” ujar orator.****

 

Pos terkait