Mensos Imbau Pengemis Tak Turun ke Jalan

Mensos Imbau Pengemis Tak Turun ke Jalan

Fajarasia.id – Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, mengimbau para pengemis untuk tidak turun ke jalan saat bulan suci Ramadan. Mereka diminta mendaftarkan diri ke lembaga-lembaga pengumpul zakat untuk memperoleh haknya.

“Kami bisa menerima para pengemis di sana,” ujarnya, Minggu (10/3/2024). Sehingga, lanjutnya, mereka tidak perlu lagi berada di pinggir jalan untuk meminta-minta.

Risma mengatakan aktivitas meminta-minta tidak hanya akan membahayakan pengemis itu sendiri. “Mereka juga bisa membahayakan para pengemudi yang kebetulan melintas di jalan tersebut,” ucapnya.

Selain itu, Risma juga menekankan ajaran agama yang terkait dengan kegiatan meminta-minta. “Lebih baik tangan yang di atas daripada tangan yang di bawah,” katanya.

Meski begitu, Mensos menyerahkan sepenuhnya masalah penertiban pengemis musiman di bulan Ramadan kepada masing-masing daerah. “Setiap daerah memiliki peraturannya sendiri-sendiri terkait pengemis ini,” ujarnya.***

Pos terkait