BMKG: Ribuan Ikan ke Daratan Bukan Karena Gempa tapi Karena perbedaan kadar oksigen

BMKG: Ribuan Ikan ke Daratan Bukan Karena Gempa tapi Karena perbedaan kadar oksigen

Fajarasia.id – Beredar di media sosial, video yang memperlihatkan ribuan ikan naik ke daratan. BMKG menegaskan fenomena yang terjadi di Kepulauan Seribu tersebut, bukan disebabkan gempabumi.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BKMG) menyampaikan agar masyarakat tidak panik adanya fenomena tersebut. Karena bukan tanda-tanda tsunami akibat gempabumi.

Fenomena tersebut terjadi di Pulau Onrust, Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kabupaten Kepulauan Seribu. Lurah Pulau Untung Jawa, Supriyadi membenarkan fenomena tersebut terjadi pada Selasa, (29/11/2022).

“Ini peneliti masih menduga, perlu penelitian lebih lanjut. Bisa disebabkan perbedaan kadar oksigen dari laut garis tengah ke pesisir garis pantai,” kata Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG Eko Prasetyo saat dikonfirmasi, Rabu (30/11/2022).

Dugaan lain adalah karena tingkat kesuburan air laut yang terdorong ke pesisir. “Kemudian segerombolan ikan ini naik ke daratan,” ucap Eko.

Dalam video yang viral di media sosial, terlihat dalam video tersebut ribuan ikan mendarat di dermaga. Dan nampak nelayan yang melintas kemudian mengambil ikan-ikan tersebut.

“Waduh, panen, panen, panen! Ada fenomena alam,” kata si perekam dalam video tersebut. Si perekam video lantas berjalan menyusuri dermaga di Pulau Onrust tersebut dan menampilkan hal serupa. ****

Pos terkait