Kejari TTU Utus Ratusan Atlit Terbaik Dalam Ajang Piala Adhyaksa Kajati Cup

Kejari TTU Utus Ratusan Atlit Terbaik Dalam Ajang Piala Adhyaksa Kajati Cup

Fajarasia.id – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), mengutus 108 atlit terbaik Taekwondo dari berbagai kategori untuk berlaga dalam Piala Adhyaksa Kajati Cup Tahun 2022 yang bakal digelar pada 09 Desember 2022 besok.

Kajari Kabupaten TTU, Roberth Jimmy Lambila, S. H, M. H melalui Kasi Intel Kejari Kabupaten TTU, Hendrik Tiip, S. H, Kamis (08/12/2022) mengaku bahwa ratusan atlit – atlit terbaik yang diturunkan dalam ajang Piala Adhyaksa Kajati Cup Tahun 2022 ini merupakan atlit – atlit terbaik yqng ada di Kejari Kabupaten TTU.

Dijelaskan Hendrik, kontingen Taekwondo Adhyaksa yang diutus untuk berlaga dalam ajang Piala Adhyaksa Kajati Cup Tahun 2022 ini merupakan binaan dqri Kodim 1608 TTU dan Kejari Kabupaten TTU.

“Sedikitnya kami sudah melepaskan 108 atlit terbaik dari berbagai kategori untuk berlaga dalam ajang Piala Adhyalsa Kajati Cup Tahun 2022 ini. Atlit – atlit ini merupakan binaan dari Kodim 1608 TTU dan Kejari TTU,” jelas Hendrik.

“Kami meyakini adik -adik yang dikirim untuk bertanding adalah mereka yang terbaik dari  semua kategori yang dipertandingkan,” tambah Kasi Intel Kejari Kabupaten TTU ini.

Dalam kesempatan itu, Kasi Intel Kejari Kabupaten TTU yang mewakili Kajari Kabupaten TTU, Roberth Jimmy Lambila, S. H, M. H berpesan agar tetap menjaga sportifitas, kekompakan, persaudaraaan, kesehatan, mental bertanding dan mental juara.

Sebagai Kasi Intel Kejari Kabupaten TTU, dirinya meyakini bahwa 108 atlit terbaik yang diutus dalam ajang tersebut dapqt mengharumkan nama Pemda Kabupaten TTU khususnya Kodim 1608 TTU dan Kejari TTU.(rey)

Pos terkait