Di Lampung, Zulhas Sebut PAN All Out 100% Menangkan Prabowo-Gibran

Di Lampung, Zulhas Sebut PAN All Out 100% Menangkan Prabowo-Gibran

Fajarasia.id – Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) mengatakan pihaknya mendukung penuh pasangan Prabowo-Gibran. Menurutnya, dukungan tersebut diberikan agar pasangan tersebut bisa menang di Pilpres 2024 mendatang.

“PAN all out menangkan Prabowo-Gibran (di Lampung),” kata Zulhas di Gedung Graha Wangsa, Bandar Lampung, Kamis (11/1/2024).

Realisasi dukungan tersebut dilihat dari kader PAN yang memadati Gedung Graha Wangsa saat Prabowo berkampanye di Lampung.

Pria yang juga menjabat menteri perdagangan ini mengatakan antusiasme tinggi juga dihadirkan saat dirinya berkampanye dengan Prabowo di Bengkulu.

“Alhamdullilah luar biasa mulai dari Bengkulu, sekarang Bandar Lampung mendapatkan sambutan yang luar biasa,” ujar Zulhas.

Dia mengatakan dukungan penuh tersebut tidak terlepas dari kedekatan dengan Prabowo yang sudah berlangsung sejak 15 tahun yang lalu.

“Saya bersaksi, Pak Prabowo ini bukan baru kenal kita. PAN sudah mendukung Prabowo di tahun (ini) ke 15. Kami mendukung Pak Prabowo sudah yang ke 3 kali (pemilu),” tutur Zulhas.

Dia menambahkan dukungan tersebut diberikan Prabowo merupakan sosok pejuang sejati yang cinta terhadap Tanah Air.

“Karena saya tahun dan kita tahu Pak Prabowo ini pejuang sejati. Pak Prabowo ini sejak muda mempertaruhkan jiwa raganya untuk rakyat Indonesia untuk bumi pertiwi, untuk NKRI,” tutup Zulhas.

Kampanye di Lampung mayoritas dihadiri oleh kader PAN, Gerindra, dan sejumlah partai lainnya yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Adapun partai koalisi KIM yang hadir seperti Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora, Partai Garuda, dan Partai Prima.****

Pos terkait