Forum R20 Resmi Dibuka Diiringi Tabuhan Rebana Tamborin

Forum R20 Resmi Dibuka Diiringi Tabuhan Rebana Tamborin

Fajarasia.co – Forum Agama G20 (R20) resmi dibuka di Hotel Grand Hyatt, Nusa Dua, Bali, Rabu (2/11/2022). Pembukaan ditandai dengan penabuhan rebana tamborin di atas panggung oleh beberapa tokoh yang hadir.

Di antaranya Rais ‘Aam PBNU KH Miftachul Akhyar didampingi Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf. Tampak pula Sekjen Liga Muslim Dunia Syekh Mohammed Al-Issa dan Wakil Presiden Indonesia 2004-2009 dan 2014-2019 Jusuf Kalla.

KH Yahya Cholil Staquf (Gus Yahya) dalam pidato pembukaannya menyambut gembira para delegasi dari berbagai negara yang hadir. “Selamat datang di Bali, tempat tinggal pemeluk Hindu yang mengizinkan kami mengumpulkan pemimpin agama dari seluruh dunia,” katanya.

Menurut dia, R20 merupakan inisiatif dan kemauan spiritual yang baik dari umat beragama terhadap masa depan umat manusia. “Kami berharap prakarsa ini memberikan tempat terhormat untuk perjuangan mencari solusi masalah dinamika global,” ujar Gus Yahya.

Sekjen Liga Muslim Dunia, Syekh Mohammed Al-Issa, mengaku sangat bahagia bekerja sama dengan PBNU untuk menyelenggarakan forum R20. “Dari Bali di Republik Indonesia, R20 akan diluncurkan untuk mencapai tujuan bersama yang diharapkan umat beragama,” ujarnya.

Forum R20 dihadiri lebih dari 400 undangan dari dalam dan luar negeri. Mereka merupakan para pemimpin agama, sekte dan aliran kepercayaan dari berbagai negara dengan jutaan pengikut.

Pembukaan R20 juga dihadiri sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju seperti Menko Polkam Mahfud MD dan Menko PMK Muhadjir Effendi. Selain itu hadir pula Menag Yaqut Cholil Qoumas, Menteri BUMN Erick Tohir, dan Gubernur Bali I Wayan Koster.****

Pos terkait